LOMBA POSTER PHARMASIGN 2024 KMF Prodi DIII Farmasi STIKES Nasional

Senin,01 April 2024

Lomba Poster Pharmasign 2024 dengan Tema “Herba Medicine” adalah  kegiatan yang memiliki tujuan untuk  meingkatkan kreativitas mahasiswa/siswa dalam memberikan informasi tentang obat herbal melalui media poster, mahasiswa/siswa juga dapat menuangkan ide dan hasil dari pemahaman mereka tentang tema tersebut dan belajar bagaimana menyampaikan pesan secara  jelas dan efektif. Lomba Poster Pharmasign dengan Tema “Herba Medicine”  merupakan karya poster digital dan diselenggarakan secara online di media sosial.   Kegiatan diikuti sebanyak 30 peserta dari kalangan Mahasiswa dan siswa tingkat SMA/K.

Adapun pemenang untuk kategori Siswa SMA/K adalah M. Ridho Izwan dari SMKN 1 Jambi sebagai Juara 1 dan untuk kategori mahasiswa dimenangkan oleh Baiti Ridillah Rizkika T dari Universitas Negeri Surabaya sebagai juara 1, Zyanira dari Universitas Andalas sebagai juara 2, dan Sherlyani M.N. Siku dari Poltekes Kemenkes Surakarta sebagai juara 3.